- Instagram Jessica Iskandar
Polisi Ringkus Pelaku Penipuan Terhadap Artis Jessica Iskandar saat Sembunyi di Thailand
Jakarta, tvOnenews.com - Divisi Hubinter Polri meringkus Christoper Steffanus sosok dari pelaku penipuan sewa mobil terhadap artis Jessica Iskandar.
Penangkapan terhadap pelaku penipuan modus sewa mobil itu dilakukan pihak Div Hubinter Polri bersama Polda Metro Jaya.
Kadiv Hubinter Polri Irjen Krishna Murti mengatakan pelaku penipuan sewa mobil itu ditangkap di Thailand.
"Hari ini, sore, akan tiba di Jakarta," kata Krishna kepada awak media saat dikonfirmasi, Selasa (21/11/2023).
Krishna menuturkan usai tiba di Jakarta pelaku akan segera dibawa ke Polda Metro Jaya untuk dilakukan proses hukumnya.
Menurutnya, penangkapan terhadap pelaku penipuan terhadap artis Jessica Iskandar berkat kerja sama Polri dengan Kepolisian Thailand.
"Iya dibawa ke Polda Metro Jaya (untuk proses tindak lanjut). Yang bersangkutan telah ditangkap di Thailand atas kerja sama Polri dan Kepolisian Thailand (Royal Thai Police)," ungkapnya.
Diketahui, penangkapan pelaku itu bermula dari laporan artis Jessica Iskandar atas kasus dugaan penipuan senilai Rp10 miliar ke Polda Metro Jaya.
Laporan tersebut tercatat dengan laporan polisi nomor LP/B/2947/VI/2022/SPKT/POLDA METRO JAYA tanggal 15 Juni 2022 Penipuan dan atau penggelapan Pasal 378 KUHP dan atau Pasal 372 KUHP.
Kasus modus penipuan tersebut berawal dari rencana bisnis penitipan mobil yang dilakukan Jessica Iskandar dengan pelaku tersebut.
Awalnya, Jessica Iskandar menitipkan mobilnya kepada terlapor untuk nantinya disewakan.
"Berawal dari korban menitipkan mobil kepada terlapor yang di mana terlapor menjanjikan mobil tersebut akan disewakan kepada orang lain," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan, Kamis (14/7/2022).
Berjalannya bisnis tersebut, Christoper kemudian menawarkan Jessica Iskandar untuk berbisnis sewa mobil.
Untuk memulai bisnis tersebut pelaku kemudian meminta sejumlah uang kepada Jessica Iskandar untuk dibelikan unit mobil.
Jessica Iskandar mengiyakan kerjasama tersebut dan mengirimkan sejumlah uang kepada terlapor hingga nyaris mencapai Rp10 miliar.
"Korban memberikan uang kepada terlapor Rp9,8 miliar," ungkap Zulpan.
Seiring berjalannya waktu pelaku secara diam-diam tak memenuhi janji kerja sama bisnis kepada Jessica Iskandar.
Kemudian Jessica Iskandar melaporkan insiden yang dialaminya itu kepada Polda Metro Jaya.
"Korban juga mengetahui bahwa surat-surat dari mobil tersebut sudah tidak ada. Lalu mobil juga ada yang sudah diambil orang lain," pungkasnya. (raa/nsi)