Kadiv Humas Mabes Polri, Irjen Sandi Nugraha.
Sumber :
  • Tim tvOne/Rizki Amana

Polri Persilakan Butet Kartaredjasa Lapor soal Dugaan Intimidasi: Jangan Bikin Persepsi

Selasa, 5 Desember 2023 - 19:44 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Pihak kepolisian diduga melakukan aksi intimidasi terkait pentas teater produksi teater ke-41 Indonesia Kita di Taman Ismail Marzuki (TIM), Jakarta Pusat pada 1 Desember 2023.

Dugaan intimidasi yang datang dari pihak kepolisian itu datang saat gelaran teater yang digagas oleh sastrawan Agus Noor dan seniman Butet Kartaredjasa bertajuk 'Musuh Bebuyutan' pada Jumat (1/12/2023).

Dugaan intimidasi disinyalir saat petugas Kepolisian Sektor Cikini, Jakarta Pusat mendatangi pentas teater tersebut dengan meminta pihak penyelenggara membuat surat pernyataan isi dari kegiatan tak menampilkan unsur politik.

Lantas, Butet Kartaredjasa pun menandatangi surat pernyataan yang diminta aparat kepolisian tersebut.

Menanggapi hal tersebut, Kadiv Humas Mabes Polri, Irjen Sandi Nugroho meminta agar tak ada persepsi yang menuding instansi kepolisian tak netral.

Ia meminta agar pihak yang merasa ada intimidasi dari aparat untuk membuat laporan kepolisian dengan membawa bukti yang ada.

"Jadi gini polisi netral dalam kegiatan-kegiatan yang sudah diselenggarakan, apalagi dalam Pemilu. Apabila ada oknum yang tidak sesuai ketentua silakan dilaporkan. jadi kita tidak usah berpersepsi, tidak usah berandai-andai," ungkap Sandi di Mabes Polri, Jakarta, Selasa (5/12/2023). (raa/ebs)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:06
01:36
08:17
05:48
02:30
04:12
Viral