Ganjar Pranowo saat debat perdana di KPU, Selasa (12/12/2023).
Sumber :
  • Muhammad Bagas-tvOne

Ganjar: Pemimpin Harus Beri Contoh Hidup Sederhana ke Rakyat, Tidak Bermewah-mewah

Selasa, 12 Desember 2023 - 21:24 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Pada debat calon presiden (capres) perdana pada Selasa (12/12/2023), capres nomor urut 3 Ganjar Pranowo mengatakan pemimpin harus memberi contoh hidup sederhana ke rakyat. 

"Berikan contoh dari para pemimpin. Dia tidak bermewah-mewah, dia mengajarkan integritas untuk di bangun. Kalau dia pejabat, biarkan dia berkembang dengan meritokrasi agar tidak ada jual beli jabatan. Jangan biarkan setor ke pemimpinnya. Kalau ini terjadi, kerunyaman muncul,” kata Ganjar. 

Terkait pertanyaan apa efek jera yang harus diberikan bagi koruptor agar korupsi tidak lagi merajalela, Ganjar menjawab penegakkan hukum dilakukan dengan pemiskinan dan perampasan aset. 

“Maka segera kita bereskan Undang-Undang Perampasan Aset. Pejabat korupsi bawa ke Nusakambangan. Agar [tahu] ini bukan main-main,” ujarnya. 

Ganjar pun merasa lega karena capres lainnya, yakni Anies dan Prabowo sepakat soal ini. 

“Terima kasih. Ternyata pada isu ini [pemberantasan korupsi] di antara tiga kami relatif sepakat. Mudah-mudahan harapan baik untuk masyarakat. Maka yang mesti kita sampaikan kepada masyarakat, inilah janji politik di depan rakyat. Maka kalau kemudian kita bisa menyatukan, yang saya sampaikan di awal pikiran kita sudah sama, perkataan kita sudah sama. Maka kalau perbuatannya tidak sama, kitalah yang dihukum oleh rakyat,” pungkasnya. (nsi/saa) 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:30
02:02
03:14
01:41
00:54
09:38
Viral