Ambulans Terus Berdatangan ke TPU Rorotan.
Sumber :
  • Gita Iha

Antrean Ambulans Jenazah Covid-19 Kembali Terjadi di TPU Rorotan

Sabtu, 26 Juni 2021 - 17:59 WIB

jakarta - Antrean ambulans jenazah Covid-19 kembali terjadi di TPU Rorotan, Jakarta Utara. Belasan ambulans pengantar jenazah pasien Covid-19 ini terlihat mengantre menunggu giliran untuk dimakamkan di TPU Rorotam Jakarta Utara, sejak siang hari.

Antrean tersebut dipenuhi ambulans yang datang dari berbagai wilayah di DKI Jakarta, mulai Jakarta Pusat, Jakarta Selatan, Jakarta Timur. Bahkan ada sejumlah ambulan yang datang dari sejumlah rumah sakit di Bekasi, Jawa Barat.

Selain antrean ambulans, di sekitar lahan makam di TPU Rorotan juga tampak beberapa anggota keluarga dari jenazah Covid-19 yang menghadiri prosesi pemakaman hari ini. 

Untuk mempercepat proses pemakaman jenazah pasien Covid-19 ini, pemprov DKI Jakarta mengerahkan sejumlah dua alat mini eksavator. Hal ini juga untuk membantu petugas gali tanah makam agar mereka lebih cepat bekerja dan tidak mudah kelelahan karena harus menyiapkan tanah galian makam yang puluhan jumlahnya. 

Sedikitnya empat puluh lima jenazah pasien Covid-19 baru yang sudha dimakamkan di TPU Rorotan, hingga pukul empat belas siang hari ini (Sabtu,26/6/2021). Diperkirakan hingga sore nanti, jumlah jenazah pasien Covid-19 yang akan dimakamkan, akan terus bertambah, mengingat tingginya kasus Covid dan angka kematian pasien Covid-19 di DKI JAKARTA.

Sementara, hari ini (Sabtu, 26/6/2021) kasus terkonfirmasi Positif Covid-19 di Indonesia kian melonjak, penambahan kasus positif mencapai 21.095 kasus. Dengan demikian, per hari ini, total akumulatif kasus Covid-19 di Indonesia menjadi 2.093.962. Sementara, tercatat 1.842.457 pasien sembuh atau bertambah 7.396 pasien yang sembuh, dan pasien Covid-19 yang meninggal menjadi 56.729 atau bertambah 358 pasien. (Gita Iha/ Ardiansyah/prs)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral