- Kolase tvOnenews.com
Kiky Saputri Juluki Anies Baswedan ‘The Real King of Retorica’, Memangnya Anda Tahu Arti Retorika? Makna Sebenarnya…
Cuitan Kiky Saputri untuk Anies Baswedan. (Tangkapan Layar X)
Berkaitan dengan hal tersebut, Kiky Saputri menyebut Anies Baswedan sebagai ‘The Real King of Retorica’.
Namun, apakah Anda tahu apa yang dimaksud dengan Retorika? Simak informasinya berikut ini.
Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), retorika adalah keterampilan berbahasa secara efektif.
Selain itu, retorika juga dapat diartikan sebagai studi tentang pemakaian bahasa secara efektif dalam karang-mengarang.
Tak hanya itu, dalam pengertian lainnya, Retorika juga dapat diartikan sebagai seni berpidato yang muluk dan bombastis.
Dalam bahasa Latin atau Yunani Kuno, Rhetorica berarti seni berbicara. Sedangkan dalam bahasa Inggris kata Retorika atau Rhetoric berarti kepandaian dalam berpidato atau berbicara.