- Tim tvOnenews/Farid Nurhakim
Cak Imin Optimistis Pasangan AMIN akan Menang bersama HMI
Jakarta, tvOnenews.com - Calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 1 Muhaimin Iskandar atau Cak Imin optimistis bahwa dirinya bersama calon presiden (capres) Anies Baswedan bakal memenangkan Pilpres 2024 bersama Himpunan Mahasiswa Islam (HMI).
Hal itu merespons deklarasi dukungan keluarga besar HMI kepada pasangan capres-cawapres nomor urut 1 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN) pada hari ini, Rabu (27/12/2023) di Swasana Lippo Kuningan, Jakarta Selatan.
"AMIN akan menang bersama HMI, bersama seluruh aktivis-aktivis dan seluruh alumni-alumninya," ujar Cak Imin kepada awak media seusai menghadiri acara deklarasi tersebut di lokasi, Rabu (27/12/2023).
Menurut Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) sekaligus Ketua Umum (Ketum) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) tersebut, HMI selalu mengetahui momentum untuk mendeklarasikan dukungannya terhadap Pasangan AMIN. Di mana momentum ini merupakan momentum perubahan.
"HMI selalu tahu momentum, momentum 2024 ini adalah momentum perubahan. Karena itu, ini membuat saya yakin dan optimis bahwa perubahan itu akan terwujud," kata Cak Imin.
Untuk diketahui, keluarga besar HMI telah mendeklarasikan dukungannya kepada Anies-Muhaimin pada hari ini, Rabu (27/12/2023) di Swasana Lippo Kuningan, Jakarta Selatan. "Mendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar dalam Pemilihan Presiden tahun 2024," ucap inisiator deklarasi, Didin S Damanhuri di lokasi.
Menurut pantauan tvOnenews.com, Anies dan Muhaimin tampak hadir dalam acara deklarasi tersebut. Selain itu, ada juga Wakil Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Republik Indonesia (MPR RI) sekaligus Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Jazilul Fawaid.
Didin pun menyebut keluarga besar HMI mempercayai dan meyakini pasangan AMIN apabila diberi amanah sebagai presiden dan wakil presiden RI periode 2024-2029 akan sanggup serta mampu memberikan gagasan narasi dan karya terbaik untuk kemajuan, kewibawaan, serta kemaslahatan agama, bangsa, dan negara RI.
Kemudian, dia mengajak seluruh komponen bangsa untuk memperkokoh persatuan dan kesatuan penegakan kembali demokrasi kebebasan berpendapat kebebasan akademik serta mengakhiri pengendalian bangsa dan negara RI oleh kelompok kecil pebisnis dan politisi atau oligarki.
"Mengajak keluarga besar HMI seluruh dunia, secara bersama-sama bahu-membahu serta saling menguatkan untuk mengerahkan segala daya dan upaya kekuatan, dan kemampuan serta ikhtiar kemampuan terbaik memenangkan pasangan AMIN," sambung Didin.
Selanjutnya, kata dia, keluarga besar HMI menitipkan amanah kepada pasangan AMIN jika terpilih menjadi presiden dan wakil presiden RI periode 2024-2029 agar mengerahkan seluruh kemampuan dan kewenangan yang dimiliki untuk mewujudkan masyarakat adil dan makmur yang diridhoi Allah SWT. (fnm/ree)