- Tangkapan layar Youtube Abdel Achrian / tvOnenews Muhammad Bagas
Anies Baswedan Ungkap Tak Pernah Meminta Jadi Gubernur DKI Jakarta, Bilang Kalau Prabowo Subianto Itu ..
Akhirnya Anies Baswedan meminta ijin untuk minta restu kepada ibunya dan istri.
"Anies kalau ini kepengenan Anies, nggak usah. Tapi kalau Anies diminta, bismillah," ucap Anies menirukan ibunya.
"Nah September awal, saya kena demam berdarah, kemudian dirawat di Rumah Sakit. Nah pas saya dirawat rumah sakit itulah Ketua Partai itu datang, saya lagi diinfus, ditanyain bersedia nggak jadi calon Gubernur," sambungnya.
Karena menurut angka survei nama Anies Baswedan ada.
"Jadi sama sekali saya ini tidak terlibat, rapat nggak ikut, anggota partainya juga bukan, tapi angka surveinya ada di situ," tuturnya.
"Singkat cerita menjelang pendaftaran tanggal 23, saya juga tidak tahu persis bagaimana proses di dalam, karena banyak versi, siapa yang mengusulkan, siapa yang membahasnya, karena saya nggak ikut, karena saya gak tahu, ada yang bilang Si A, ada yang bilang si B, dan kepada semuanya mudah-mudahan jadi catatan amal soleh tuh, bahwa ini untuk kebaikan kita semua" sambungnya.
Anies Baswedan cerita pertemuan dengan Prabowo Subianto
Capres nomor urut 2 Prabowo Subianto. (tvOnenews/Muhammad Bagas)