Jokowi Berikan Sambutan di Harlah Muslimat NU di SUGBK.
Sumber :
  • Tim tvOnenews/Julio Trisaputra

Jokowi di Harlah ke-78 Muslimat NU : Indonesia Masuk 5 Terbaik Dunia Untuk Urusan Ekonomi

Sabtu, 20 Januari 2024 - 13:45 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) hadiri acara Hari Lahir (Harlah) ke-78 Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta, Sabtu (20/1/2024).

Jokowi hadir dengan mengenakan kopiah berwarna hitam, jas dan sarung berwarna hijau.

Dalam sambutannya, Jokowi menyampaikan bahwa Indonesia mampu melewati rintangan baik dunia maupun dalam negeri.

Jokowi sempat mengingatkan kembali kepada jamaah yang hadir terkait wabah virus covid-19 yang melanda dunia beberapa waktu lalu.

Dimana, Jokowi mengaku, bahwa Indonesia mampu membalikan ekonomi dengan cepat. 

"Kita ingat Covid hampir 2 tahun lebih menerpa seluruh dunia, tapi kita mampu mengatasi baik kesehatan maupun ekonomi," katanya.

Mantan walikota Solo itu juga mengungkapkan, bahwa hingga saat ini masih ada puluhan negera yang masih belum dapat memulihkan kembali kestabilan ekonomi pasca covid-19.

"Ada 96 Negara yang masih belum bisa mengatasi ekonominya, kesehatannya bisa diselesaikan tapi ekonominya belum bisa menyelesaikan," ungkapnya.

Tidak hanya itu, Jokowi juga menuturkan, bahwa Indonesia masuk kedalam lima besar untuk urusan ekonomi. 

"Kita patut bersyukur, bahkan kita masuk 5 terbaik dunia untuk urusan ekonomi, semua ini berkat peran seluruh komponen komponen bangsa termasuk ibu dan bapak bapak sekalian," ujarnya.

Seperti diketahui, Ratusan ribu Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) meramaikan hari lahir (harlah) ke-78 di Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, Sabtu (20/1/2024).

Panitia Harlah ke-78 Muslimat NU memperkirakan terdapat sekitar 150.000 anggota yang dibawa ke lokasi acara itu dengan menggunakan 2.995 bus. Mereka berasal dari 34 Pengurus Wilayah (PW) dan 534 Pengurus Cabang (PC) Muslimat NU.

Acara tersebut juga dihadiri Pengurus Cabang Istimewa (PCI) Muslimat NU berasal dari 11 negara antara lain Malaysia, Hong Kong, Taiwan, Tiongkok, Jerman, Inggris dan Jepang.
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:32
01:25
03:14
02:08
02:11
02:30
Viral