Presiden Jokowi Sapa Pedagang Pasar Kertek di Tengah Hujan Deras, Selasa (14/12/2021).
Sumber :
  • Tim tvOne - Ronaldo Bramantyo

Presiden Joko Widodo Beri Bantuan untuk Pedagang Pasar Kertek Wonosobo

Selasa, 14 Desember 2021 - 17:46 WIB

Wonosobo, Jawa Tengah -  Presiden Jokowi disambut hujan deras saat tiba di pasar Kertek, Wonosobo, Jawa Tengah pukul 14.25 WIB.

Di tengah kondisi hujan deras Presiden Jokowi juga tetap menyapa dan berdialog dengan pedagang pasar Kertek dengan memakai payung. Dari pantauan tvonenews.com, salah satu pedagang kaset, Alif Maarif mengaku kaget dan sangat senang bisa bertemu secara langsung dan berbincang bersama Presiden Jokowi.

"Saya senang sekali, Pak Jokowi bisa datang ke sini (pasar Kertek) dan berbincang-bincang dengan kami," ungkap dia, Selasa (14/12/2021).

Saat dikonfirmasi ternyata Ali ditanya mengenai modal usaha kaset yang ditekuni.

"Tadi Pak Jokowi tanya soal modal usaha punya saya ini," kata Alif.

Tidak hanya itu, dalam kunjungan ke pasar Kertek, Jokowi juga membagikan sembako dan uang tunai kepadapedagang kaki lima (PKL) yang berada di sekitar pasar Kertek. Presiden Jokowi berpesan kepada para pedagang agar dapat menggunakan bantuan tersebut untuk mengembangkan usaha.

"Bantuan uang Rp 1,2 juta untuk mengembangkan usaha kami. Pak Presiden juga memberi  masker dan sembako. Ada sekitar 20 pedagang yang dapat, tapi tidak semua ditanya sama Pak Jokowi," tambah Alif.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral