Kunjungan Prabowo-Gibran di Jateng, TKD Ultimatum Peserta Kampanye Akbar Tak Gunakan Knalpot Brong.
Sumber :
  • Istimewa

Kunjungan Prabowo-Gibran di Jateng, TKD Ultimatum Peserta Kampanye Akbar Tak Gunakan Knalpot Brong

Sabtu, 27 Januari 2024 - 22:51 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Jawa Tengah (Jateng) mengultimatum peserta kampanye akbar tidak menggunakan knalpot brong, saat kunjungan Capres Prabowo Subianto dan Cawapres Gibran Rakabuming Raka di Semarang.

Adapun, Paslon 02 Prabowo-Gibran rencananya bakal menggelar kampanye akbar di Lapangan Simpang Lima Semarang, Minggu (28/1/2024). 

Ketua TKD Prabowo-Gibran Jateng, Kukrit SW mengatakan dalam kunjungan Paslon 02 di Semarang nanti, pihaknya ingin menjadikan kampanye damai dan aman. 

Menurut dia, pihaknya telah berkoordinasi dengan aparat penegak hukum untuk langsung menindak masyarakat peserta kampanye yang menggunakan knalpot brong. 

"Dalam kampanye itu kita ingin mencari tambahan dukungan simpati. Kita tidak ingin melanggar aturan. Oleh karena itu kita juga sudah berkomitmen dengan penegak hukum dalam hal ini Ditlantas Polda Jawa Tengah jika seandainya ditemukan teman-teman kita menggunakan knalpot brong langsung ditertibkan di jalan," tegas Kukrit dalam keterangannya, Sabtu (27/1/2024). 

Di sisi lain, Sekretaris TKD Prabowo-Gibran Jawa Tengah, Sudaryono menambahkan pihaknya mendukung kampanye ternuka bebas dari suara knalpot brong.

Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Tengah itu mengatakan pihaknya telah menghadiri sosialisasi dan komitmet untuk menindak knalpot brong.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral