UII Yogyakarta.
Sumber :
  • IST

Kemarin UGM, Kini UII Yogyakarta Keluarkan Pernyataan Sikap 'Indonesia Darurat Kenegarawanan'

Kamis, 1 Februari 2024 - 16:38 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Setelah kemarin sivitas akademika Universitas Gajah Mada (UGM) mengeluarkan 'Petisi Bulaksumur', hari ini Universitas Islam Indonesia (UII) yogyakarta juga akan membacakan pernyataan sikap mengenai kondisi kenegaraan.

Dalam undangan terbuka yang tersebar di sejumlah grup WhatsApp, pernyataan sikap tersebut terkait dengan Indonesia Darurat Kenegarawanan.

Para dosen dan mahasiswa akan bertemu pada hari ini, Kamis (1/2/2024), di kampus terpadu UII.

Sebelumnya, pada Rabu kemarin Pusat Studi Pancasila (PSP) UGM mengeluarkan petisi yang ditujukan untuk mengingatkan Presiden Joko Widodo yang juga tercatat sebagai alumni perguruan tinggi negeri itu.

Para akademisi UGM yang terdiri dari guru besar, dosen, mahasiswa dan alumni berkumpul di Balairung UGM, Rabu (31/1/2024) sore mengeluarkan 'Petisi Bulaksumur' untuk mengingatkan Presiden Joko Widodo yang dinilai telah keluar jalur.

Profesor Koentjoro mewakili sivitas akademika UGM membacakan Petisi Bulaksumur di atas mimbar ditemani para guru besar UGM. Dalam petisi tersebut, Koentjoro juga menyanyikan Himne Gadjah Mada dengan mengutip lirik 'Bagi kami almamater kuberjanji setia. Kupenuhi dharma bakti tuk Ibu Pertiwi. Di dalam persatuan jiwa seluruh bangsaku. Kujunjung kebudayaanmu kejayaan Nusantara.'

Sivitas akademika yang ada pun ikut dalam lantunan nada. Koentjoro meminta Presiden Jokowi sebagai alumni UGM untuk selalu mengingat janji sebagai alumni Universitas Gadjah Mada.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:32
16:52
01:55
01:09
03:04
01:55
Viral