Calon presiden (capres) nomor urut 1, Anies Baswedan di Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB), Selasa (6/2/2024)..
Sumber :
  • Istimewa

Lautan Manusia Bakal Tercipta di JIS, Kampanye Akbar Anies-Muhaimin Diklaim akan Dihadiri 3 Juta Orang

Selasa, 6 Februari 2024 - 14:34 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Calon presiden (capres) nomor urut 1, Anies Baswedan meminta agar diberi kemudahan tanpa dipersulit oleh pihak mana pun pada saat kampanye akbar di Jakarta International Stadium (JIS).

Terlebih, dikabarkan akan ada sebanyak 3 juta orang yang akan hadir pada kampanye akbar Anies Baswedan di JIS. 

"Kami belum tahu berapa yang akan datang, yang penting kita antisipasi dalam jumlah yang banyak dan saya berharap pada semuanya diberikan kemudahan, jangan dipersulit karena mereka datang untuk menjalankan hak konstitusionalnya," ujar dia, di Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB), Selasa (6/2/2024).

Anies menyatakan untuk datang ke acara kampanye akbar adalah hak warga negara yang seharusnya diberikan kemudahan.

"Saya titip pada yang berangkat jaga nama baik. Kemudian jaga kesehatan, perjuangan kita yang terpenting adalah mengajak lebih banyak mencoblos di tanggal 14 dan mengamankan suara sesudah jam pemungutan suara, itu perjuangan yang paling utama," tegas dia.

Diberitakan sebelumnya, Tim Nasional (Timnas) Pemenangan Anies-Muhaimin (AMIN) mengklaim bahwa dua sampai tiga juta relawan akan hadir dalam kampanye akbar terakhir di JIS, pada Sabtu (10/2).

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:32
01:26
01:13
04:43
03:10
01:54
Viral