Latihan Kegawatdaruratan.
Sumber :
  • Tim tvOne/Ervan

Pentingnya Latihan Kegawatdaruratan untuk Menyelamatkan Nyawa

Rabu, 7 Februari 2024 - 15:53 WIB

Jakatrta, tvOnenews.com - Pusat Krisis dan Kegawatdaruratan Kesehatan Daerah Provinsi DKI Jakarta telah melakukan program yang bertajuk First Aid Responder (FAR). Acara ini digelar di Auditorium One, Jakarta, Rabu (7/2/2024).

tvOne berkesempatan untuk mewawancarai Anhari, S.Kep, SE selaku penanggung jawab pemberdayaan masyarakat dan Kelembagaan, Pusat Krisis dan Kegawatdaruratan Kesehatan Daerah, Dinkes DKI Jakarta.

Dalam edukasi tersebut, Dinas Kesehatan DKI Jakarta mengajarkan bagaimana hal-hal yang harus dilakukan ketika dalam keadaan emergency (darurat) seperti (BHD) bantuan hidup dasar. BHD adalah suatu usaha yang dilakukan untuk mempertahankan kehidupan pada saat penderita mengalami keadaan yang mengancam nyawa seperti melakukan CPR dan lainnya.

Alasan Dinkes DKI Jakarta memilih untuk mengedukasi terkait hal itu karena emergency adalah suatu hal yang mengancam nyawa dalam hitungan menit bahkan detik.

“Emergency adalah yang mengancam nyawa dalam itungan menit bahwa detik, kejadian truama dan jantung ini adalah penyebab kematian di dunia dan yang tidak bisa difrediksi kapan terjadi,” kata Anhari, S.Kep, SE selaku penanggung jawab pemberdayaan masyarakat dan Kelembagaan, Pusat Krisis dan Kegawatdaruratan Kesehatan Daerah, Dinkes DKI Jakarta.

Bapak Anhari juga mengatakan jika kejadian kegawatdaruratan bisa terjadi kapanpun, dimanapun dan oleh siapapun.

“Kejadian kedaruratan bisa terjadi kapanpun, dimanapun, oleh siapapun,” tutup Anhari. (ebs)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:08
06:10
01:41
03:04
02:15
03:41
Viral