- Tim tvOnenews/Julio Trisaputra
Respons Mahfud Ditanya Kenapa Tidak Korupsi: Kalau Mau Waktu Jadi Hakim MK
Jakarta, tvOnenews.com - Cawapres nomor urut 3 Mahfud MD menjelaskan alasan dirinya tidak pernah melakukan korupsi selama menjadi pejabat pemerintah.
Pernyataan itu disampaikan Mahfud dalam acara ‘Tabrak Prof’ di Jakarta, ketika mendapat pertanyaan mengapa Mahfud tidak tergiur melakukan korupsi saat menjadi pejabat.
Mantan Menko Polhukam itu mengaku dirinya tidak pernah tergoda melakukan korupsi.
Menurut dia, tindakan korupsi tidak ada gunanya. Dia mengatakan takut dengan hukuman otonom.
“Setiap orang itu punya hukuman otonom yaitu kalau berbuat salah meskipun tidak ketahuan oleh hukum dia merasa takut, merasa berdosa, dan hukuman yang sifatnya otonom itu banyak sekali terjadi,” ujar Mahfud di Pos Bloc, Jakarta Pusat, Rabu (7/2/2024).
“Misalnya orang merasa dikucilkan, karena dia merasa bersalah itu. Sudah pernah bersalah tidak ketahuan, tapi temannya tahu dia menjadi malu, terkucil,“ sambungnya.
Dia mengatakan juga takut dengan hukum karma. Oleh karena itu, dia memilih untuk tidak korupsi.