- istimewa
Pengamat Terorisme Ulta Levenia: Pernyataan Connie Tak Mencerminkan Seorang Akademisi
Pada Senin, 11 Februari 2024, Kemhan bersama Hotman Paris Hutapea sebagai kuasa hukum meyampaikan dalam jumpa pers bahwa akan menyelidiki asal penyebaran hoaks yang merugikan Kemhan tersebut.
"Dalam pernyataan yang bersifat tudingan tidak berdasar, Ibu Connie juga menyatakan bahwa Pak Prabowo telah menerima sejumlah fee yang dibawa secara cash dengan pesawat jet pribadi dari Qatar, padahal hal ini belum jelas sumbernya, dan Kemhan menyatakan hal tersebut adalah Hoaks," katanya.
Ulta menambahkan, sangat disayangkan sebagai seorang yang mengaku akademisi, Connie tidak melakukan pengecekan terlebih dahulu informasi yang akhirnya dia sampaikan kepada publik sebagai sebuah hoaks dan merugikan masyarakat.
Menurutnya, sumber yang dimaksud Ibu Connie adalah artikel dari sebuah situs luar negeri yang bernama Meta Nex, namun kenyataannya situs tersebut tidak fokus dalam politik pertahanan, maupun kebijakan luar negeri, dan setelah di cek kembali berita yang menyebutkan Prabowo itu tidak ada di situs tersebut.
"Sebagai sesama akademisi, saya kira Ibu Connie tidak kritits dalam melakukan pengecekan sumber informasi dan tidak layak ditiru oleh akademisi muda seperti saya," pungkas Ulta. (aag)