- Aldi Herlanda-tvOne
Titiek Soeharto Acungkan Salam Dua Jari Usai Melakukan Pencoblosan di Gondangdia
Jakarta, tvOnenewa.com - Mantan istri Prabowo Subianto, Titiek Soeharto, nyoblos di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 002, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat.
Pantauan tvOnenews.com di lokasi, Titiek tiba pada pukul 10.50 WIB. Kedatangannya itu mendapatkan antusias dari para warga yang hadir untuk melakukan pencoblosan.
Sejumlah orang pun terlihat silih berganti untuk melakukan swafoto dengan anak Presiden RI ke-2 itu.
Saat duduk di kursi antrean, Titiek pun sempat menyapa dan ngobrol dengan orang yang berada di sekitarnya.
Bahkan, sesekali dirinya melakukan pose salam dua jari kepada wartawan. Tak hanya saat duduk di kursi antrean, Titiek kembali melakukan salam dua jari usai melakukan pencoblosan.
Dirinya pun berharap bahwa pemilu tahun ini berjalan dengan lancar, jujur dan adil serta presiden yang terpilih dapat menjalankan amanat rakyat.
Dirinya juga menginginkan bahwa pilpres tahun ini dapat berlangsung hanya satu putaran.
Karena menurutnya jika terjadi dua putaran akan menelan banyak biaya dan tenaga serta pikiran akan jauh lebih terkuras.
"Kalau dua putaran kan terlalu mahal buat bangsa ini. Biayanya banyak terus tenaga pikirannya juga. Mudah-mudahan satu saja," kata Titiek. (aha/nsi)