Densus tangkap 14 terduga teroris kemarin.
Sumber :
  • ANTARA FOTO

Densus 88 Tangkap 14 Terduga Teroris di Sumut, Sumsel & Batam

Jumat, 17 Desember 2021 - 11:58 WIB

Jakarta - Tim Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri melakukan penangkapan terhadap 14 terduga teroris di tiga daerah, Kamis (16/12).

Kepala Bagian Penerangan Umum (Kabagpenum) Divisi Humas Polri Kombes Pol. Ahmad Ramadhan, Jumat, menyebutkan, 14 terduga teroris ditangkap di Sumatera Utara, Batam, dan Sumatera Selatan. "Total penangkapan tersangka teroris pada hari Kamis (16/12), Sumut 9 orang, Sumsel 1 orang, dan 4 orang di Batam, Kepri," kata Ramadhan.

Ramadhan menyebutkan, Tim Densus 88 Antiteror Polri melakukan penangkapan sembilan teroris di Sumatera Utara. esembilan teroris tersebut ditangkap di dua tempat berbeda, yakni tujuh orang di Medan (Langkat, Binjai, Belawan, dan Medan Barat), sementara dua orang lainnya ditangkap di Tanjung Balai. "Seluruh target diamankan di Polda Sumut," kata Ramadhan.

Selanjutnya, Tim Densus 88 Antiteror Polri menangkap kembali seorang terduga teroris di  Sumatera Selatan. "Tambahan juga ditangkap satu tersangka teroris di Sumsel," kata Ramadhan.

Pada hari yang sama, Tim Densus 88 Antiteror Polri juga melakukan penegakan hukum dengan menangkap empat orang terduga teroris di Batam, Kepulauan Riau. "Saat ini empat tersangka teroris dibawa ke Polresta Barelang," ujar Ramadhan.

Hingga kini, Ramadhan belum menyebutkan 14 terduga teroris tersebut terlibat jaringan teroris yang mana apakah Jamaah Islamiyah (JI) atau Jamaah Ansharud Daulah (JAD). Tim Densus 88 Antiteror Polri terus melakukan operasi pencegahan dan penindakan terhadap terorisme di Tanah Air dengan melakukan penegakan hukum di sejumlah wilayah.

Sejak insiden bom bunuh diri di Gereja Katedral Makassar, Sulawesi Selatan, 28 Maret 2021, Densus 88 masih melakukan penegakan hukum. Menindak anggota kelompok teroris JI maupun JAD. Densus 88 kini menyasar jajaran tinggi JI dengan menangkap para amir (pimpinan) termasuk otak dan penggalang dana organisasi teroris.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:10
01:29
03:46
02:20
01:37
02:13
Viral