- Tim Tvone/ Oneman
Banjir Besar Rendam Ratusan Rumah Warga di Kota Gunungsitoli Nias
Kepulauan Nias, Nias - Hujan deras dan angin kencang yang melanda Kepulauan Nias sejak Kamis (16/12/2021) malam hingga Jumat (17/12/2021) dini hari, mengakibatkan Sungai Nou di Kota Gunungsitoli dan beberapa sungai di Kabupaten Nias Utara meluap. Akibatnya, ratusan rumah di dua wilayah tersebut terendam banjir.
Ketinggian air bervariasi mulai dari lima puluh sentimeter hingga setinggi dada orang dewasa. Selain merendam ratusan rumah warga, air juga merendam fasilitas umum seperti pusat pasar tradisional, sehingga aktivitas perekonomian pun lumpuh total.
"Dalam operasi SAR yang dilakukan banjir yang merendam pemukiman padat penduduk tadi subuh sekitar pukul empat telah merusak ratusan rumah warga dan telah diungsikan di tempat yang aman sementara," kata Humas Basarnas Nias Asanimu Waruwu.
Warga yang terjebak banjir di dalam rumah dievakuasi oleh tim SAR gabungan dengan menggunakan perahu karet. Selain di Kota Gunung Sitoli, banjir juga merendam sejumlah desa di Kabupaten Nias Utara, salah satunya Desa Hilimbosi, Kecamatan Sitolu Ori. Banjir di Nias Utara disebabkan oleh luapan Sungai Sowu, hingga menyebabkan akses jalan antar kabupaten tersebut tertutup genangan air dan tidak bisa dilewati.
Berdasarkan data dari BPBD Nias, sejauh ini tidak terdapat korban jiwa. Pemerindah setempat juga sedang mempersiapkan berbagai kebutuhan warga yang telah mengungsi. (Oneman/Wna)