Direktur Pileg DPP PKB Cucun Ahmad Syamsurijal.
Sumber :
  • Fianda Sjofjan Rassat-Antara

Soal Petugas Pemilu Meninggal Dunia, PKB: Mereka Pejuang Demokrasi

Minggu, 18 Februari 2024 - 18:33 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Direktur Pileg DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Cucun Ahmad Syamsurijal menyampaikan belasungkawa atas meninggalnya puluhan petugas Pemilu 2024 dan menyebut mereka sebagai pejuang demokrasi.

"Kami dari jajaran lembaga pemenangan pemilu DPP PKB ikut berduka cita dan berbelasungkawa kepada saudara-saudara kita yang menjadi pejuang-pejuang demokrasi dan meninggal di tengah perjuangannya," kata Cucun di Kantor DPP PKB, Jakarta Pusat, Minggu (18/2/2024). 

Cucun bersama segenap pengurus dan kader PKB juga turut mendoakan para petugas pemilu yang wafat dalam menjalankan tugasnya.

"Semoga semua perjuangan ini menjadi amal soleh dan semua kekhilafannya diampuni Allah Subhanahu Wa Ta'ala dan wafatnya husnul khatimah semuanya," ujarnya.

Sebanyak 57 petugas pemilu dari sejumlah kelompok antara lain kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS), perlindungan masyarakat dan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) meninggal dunia per data 17 Februari 2024.

Data dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes) yang diterima pada Minggu (18/2/2024) menunjukkan kematian tersebut terdiri dari 29 anggota KPPS, 10 anggota perlindungan masyarakat (linmas), sembilan saksi, enam petugas, dua panitia pemungutan suara serta satu anggota Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu).

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:40
01:00
01:59
02:27
01:42
01:36
Viral