KPU Jember Catat Tujuh Anggota KPPS Meninggal Dunia.
Sumber :
  • antara

Waduh, KPU Ngaku Ada 1.223 TPS Alami Kesalahan Data Suara Pilpres 2024

Selasa, 20 Februari 2024 - 13:13 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menyebut sebanyak 1.223 Tempat Pemungutan Suara (TPS) bermasalah dalam penginputan data pemilihan presiden (Pilpres) 2024.

Kesalahan tersebut terlihat pada saat sistem dari KPU mendeteksi adanya data yang tidak sesuai. 

"Berdasarkan pada tanggal 19 Februari, pukul 08.52, dari 800 ribuan TPS, terdapat 1.223 TPS dengan kesalahan data, setelah sistem membaca, ada data tidak sesuai," kata Komisioner KPU RI Betty Epsilon Idroos saat konferensi pers di kantornya, Selasa (20/2/2024).

Betty menjelaskan, kesalahan data itu juga karena foto data fomulir model C atau hasil perhitungan suara di TPS yang dikirim oleh petugas KPPS tak dapat terdeteksi oleh sistem.

Akibatnya terjadi perbedaan angka antara data formulir C hasil perhitungan suara dengan yang tersimpan di aplikasi sirekap.

Seperti diketahui, aplikasi sirekap yang dipakai KPU sendiri telah menggunakan teknologi pengenalan tanda optis (optical mark recognition/OMR) dan pengenalan karakter optis (optical character recognition/OCR).

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:30
02:02
03:14
01:41
00:54
09:38
Viral