Sumber :
- istimewa - media sosial X @BosPurwa
Menilik Geng Tai Kasus Dugaan Bullying Seret Anak Vincent, Ternyata sudah 9 Generasi
Selasa, 20 Februari 2024 - 14:46 WIB
“Kelompok ini telah berlangsung selama 9 generasi dan dimulai pada masa sekolah menengah atas,” tulisnya seperti yang dilansir dari akun media sosial X @BosPurwa, Selasa, (20/2/2024).
Dalam subkultur itu, senior atau kelas 12 disebut dengan ‘agit’. Merekalah yang bertugas mengendalikan para anggotanya.
Bahkan, mereka juga yang merekrut anggotanya dengan memberikan imbalan. Imbalan yang diberikan bisa berupa uang atau tempat parkir di dekat Binus Serpong, sekolahnya.
“Namun, imbalan utama yang membujuk orang untuk bergabung adalah status (mereka) di sekolah,” tulisnya seperti dilansir dari tangkapan layar.
Mirisnya, di Binus, anak laki-laki diketahui memiliki status hierarki yang lebih tinggi ketika mereka bergabung dengan Geng. (aag)