Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)..
Sumber :
  • Dok BPMI Setpres

Bukan Kaleng-kaleng! Sebegini Ternyata Harta Kekayaan AHY, Putra Sulung SBY Itu Kini Jadi Menteri ATR/BPN

Kamis, 22 Februari 2024 - 16:40 WIB

Selama karirnya menjadi petugas militer, AHY juga menjadi Komandan Tim Khusus (Dan Timsus) saat bertugas dalam Operasi Pemulihan Keamanan di Aceh.

Tidak berhenti sampai di situ, tahun 2006 AHY ditugaskan sebagai perwira dalam menjaga perdamaian di sepanjang perbatasan Israel dan Libanon Selatan.

Adapun, AHY menikah dengan artis Annisa Larasati Pohan pada 8 Juli 2005. Ia menikah di usia 27 tahun, sementara Annisa 24 tahun.

Pernikahannya dikaruniai seorang anak perempuan bernama Almira Tunggadewi Yudhoyono yang lahir pada 17 Agustus 2008.

AHY Mengawali Karir Politik

Pada tahun 2016, ia mengakhiri karir militernya sebagai Mayor. Ia pun mengikuti kontestasi Pilgub DKI Jakarta tahun 2017. 

Ia sebagai calon gubernur dipasangkan dengan Calon Wakil Gubernur Silviana Murni. Ia didukung oleh Partai Demokrat, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Partai Persatuan Pembangunan (PPP), dan Partai Amanat Nasional (PAN).

Namun, suara yang didapatkan tidak cukup untuk memenangkan kontestasi. Pilgub DKI 2017 pun dilanjutkan di putaran kedua.

Sejak tahun 2017 pula, AHY ditugaskan sebagai Komandan Komando Tugas Bersama (Kogasma) untuk pemenangan pileg 2019. Ia berhasil membuat Partai Demokrat meraih suara 7,7 persen.

Berita Terkait :
1
2
3 4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:43
04:41
05:26
03:59
01:39
01:02
Viral