- Rika Pangesti/tvOnenews.com
Sambangi Markas MUI, Menko Polhukam Hadi Tjahjanto Ungkap Pengaruh MUI di Masyarakat
Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menkopolhukam) Marsekal TNI (Purn) Hadi Tjahjanto menyambangi kantor pusat Majelis Ulama Indonesia (MUI) di kawasan Menteng, Jakarta Pusat pada Selasa (5/3/2024).
Adapun kehadirannya langsung disambut oleh para Wakil Ketua Umum MUI yaitu Anwar Abbas, Marsudi Syuhud, dan Basri Bermanda.
Menko Hadi mengatakan, pertemuan tersebut membahas mengenai peran MUI yang dianggap berpengaruh dalam menjaga keharmonisan masyarakat.
Khususnya pasca pemilihan Presiden, Wakil Presiden, dan Legislatif, 14 Februari lalu.
“Hari ini pertemuan sangat hangat sekali dengan MUI. Kenapa saya harus datang ke MUI? Karena Majelis Ulama Indonesia ini organisasi besar, di dalamnya ada 87 organisasi masyarakat yang bernafaskan Islam sehingga pengaruhnya ke masyarakat untuk menjaga keharmonisan di masyarakat itu sangat kuat sekali,” kata Menko Hadi, Selasa (5/3/2024).
Menurut Hadi, situasi kondusif pasca pemilu juga berkat kontribusi para kyai yang ada di MUI.