Kolase Kurnia Meiga dan mantan istrinya, Azhiera.
Sumber :
  • Kolase tvOnenews

Sampai Jual GOR Pribadi Rp40 Miliar Demi Obati Kurnia Meiga, Mantan Mertua: Sangking Sayangnya

Rabu, 13 Maret 2024 - 06:51 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Nama mantan kiper Timnas Indonesia, Kurnia Meiga menjadi sorotan publik usai penyakit yang dideritanya membuatnya berjualan online di media sosial.

Apalagi baru-baru ini, mantan istri Kurnia Meiga yaitu Azhiera Adzka Fathir muncul dan menceritakan kisah rumah tangganya yang tak diketahui banyak orang.

Tak hanya Azhiera, sang ayah yang merupakan mertua Kurnia Meiga juga ikut angkat bicara di podcast Denny Sumargo.

Dalam podcast tersebut, wanita yang bernama Azhiera mengungkapkan tentang pengorbanan mertua Kurnia Meiga.

Bahkan sang ayah sampai rela menjual GOR pribadinya seharga Rp40 miliar demi mengobati Kurnia Meiga.

“Papa tuh sampe mau jual GOR kak. Kebetulan kita punya GOR pribadi, itu cuma buat nyembuhin Ega."

"Niat banget itu Rp40 miliar tuh cuma buat nyembuhin Ega, jual GOR. Saking sayangnya gitu,” kata Azhiera dikutip dari kanal YouTube Curhat Bang Denny Sumargo pada Rabu (13/3/2024).

Dalam unggahan di akun lain yaitu @lambegosiip, Udin Rodjudin yang merupakan mertua Kurnia Meiga membenarkan ucapan Azhiera.

Ia mengaku mengeluarkan duit banyak demi menyembuhkan penyakit Kurnia Meiga kala itu.

“Berapa miliar pun aku biayai asalkan kamu bener-bener berniat sembuh gitu,” katanya kepada awak media.

Berita Terkait :
1
2 3 4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:56
06:46
02:35
01:58
01:28
01:07
Viral