- istimewa - Antara
Bertolak ke Kendari, Wapres Hadiri Pengukuhan KDEKS ke-25
Jakarta, tvOnenews.com - Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin bertolak ke Kendari, Sulawesi Tenggara, Rabu, (20/3) untuk melakukan serangkaian kegiatan kunjungan kerja, salah satunya menghadiri pengukuhan Komite Daerah Ekonomi dan Keuangan Syariah (KDEKS).
Berdasarkan informasi yang diterima di Jakarta, Rabu, Wapres didampingi isteri Wury Ma'ruf Amin dan rombongan terbatas bertolak menggunakan Pesawat Khusus Kepresidenan Boeing 737-400 dari Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, pukul 13.30 WIB.
Wapres tiba di Landasan Udara Haluoleo, Kendari, Sulawesi Tenggara sekitar pukul 16.30 WITA dan disambut oleh Pj. Gubernur Sulawesi Tenggara Andap Budhi Revianto, serta Anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Provinsi Sulawesi Tenggara.
Usai dijadwalkan berbuka puasa pukul 19.10 WITA, Wapres dan Wury Ma’ruf Amin akan berbaur dengan masyarakat untuk menunaikan Salat Isya dan Tarawih berjamaah di Masjid Al-Kautsar di Jalan H. Abdul Silondae, Mandonga, Kec. Mandonga, Kota Kendari.
Di masjid tersebut , Wapres diagendakan memberikan tausiah selepas Salat Isya berjamaah.
Keesokan harinya, Kamis (21/3) pukul 10.00 WITA, Wapres selaku Ketua Harian Komite Nasional Ekonomi dan Keuangan Syariah (KNEKS) dijadwalkan menghadiri acara Pengukuhan Komite Daerah Ekonomi dan Keuangan Syariah (KDEKS) Provinsi Sulawesi Tenggara yang merupakan KDEKS ke-25, karena sebelumnya telah dibentuk KDEKS di 24 Provinsi.
Usai menunaikan Salat Dzuhur, sekitar pukul 12.45 WITA, Wapres beserta Wury Ma’ruf Amin didampingi oleh Pj. Gubernur Sulawesi Tenggara dan rombongan akan menuju Puskesmas Lepo-Lepo, di Kecamatan Baruga, Kota Kendari dengan berkendara mobil untuk mengecek secara langsung pelaksanaan penanganan stunting atau tengkes.
Selepas peninjauan penanganan stunting Wapres dan rombongan diagendakan kembali ke Jakarta dengan menggunakan pesawat yang sama.
Turut mendampingi Wapres dan isteri dalam kunjungan kerja itu di antaranya Kepala Sekretariat Wakil Presiden Ahmad Erani Yustika, Deputi Bidang Administrasi Sapto Haryono W.S., Staf Khusus Wapres Bidang Komunikasi dan Informasi Masduki Baidlowi, Staf Khusus Wapres Bidang Umum Masykuri Abdillah, Staf Khusus Wapres Bidang Politik dan Hubungan Kelembagaan Robikin Emhas, serta Tim Ahli Wapres Johan Tedja dan Farhat Brachma. (ant/aag)