Suasana rapat pleno KPU RI..
Sumber :
  • Aprillio Akbar-Antara

Daftar Lengkap 22 Caleg yang Lolos ke Senayan dari Tanah Jawara Banten, Airin Rachmi Peroleh Suara Paling Banyak

Rabu, 20 Maret 2024 - 17:25 WIB

Serang, tvOnenews.com - Provinsi Banten memiliki 22 orang perwakilan yang akan duduk di kursi Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI).

Berikut daftar nama caleg yang lolos ke senayan:

Dapil Banten I

Dapil Banten I disebut-sebut sebagai dapil 'neraka', karena dikuasai tiga dinasti politik di Banten, mulai dari dinasti Atut, dinasti Jayabaya dan dinasti Dimyati. Apalagi ketiga dinasti tersebut memasang anak-anak mereka untuk memperebutkan 6 kursi DPR di sana. 

Seperti dinasti Atut menurunkan menantunya, Ade Rossi Khoerunnisa dari Partai Golkar. Lalu dinasti Jayabaya menurunkan anak-anaknya, Iti Oktavia Jayabaya dan Hasbi Asyidiki Jayabaya.

Sama halnya dengan dinasti Dimyati, tak tanggung-tanggung dinasti ini memasang tiga orang sekaligus, yakni, Achmad Dimyati Natatakusuma, kemudian anaknya, Rizki Aulia Rahman dan Risya Azzahra Rahimah.

Kendati demikian, ketiga dinasti itu tumbang oleh pendatang baru yang mencalonkan diri sebagai anggota DPR. Yang lolos ke senayan hanya satu, yakni dari dinasti Dimyati, Rizki Aulia Rahman.

Perolehan suara:

1. Ahmad Fauzi (PKB) 98.259 suara

2. Rizki Aulia Rahman Natakusumah (Demokrat) 141.905 suara

3. Ali Zamroni (Gerindra) 57.524 suara

4. Tia Rahmania (PDIP) 37.359 suara

5. Neng Siti Julaiha (PPP) 51.854 suara

6. Arif Rahman (Nasdem) 46.469 suara


Dapil Banten II

Dapil Banten II adalah dapil yang menegangkan, di mana ada banyak petahana yang turut bertarung di dapil ini. Seperti Yandri Susanto, Nuraeni dan Tb Haerul Jaman.

Namun Yandri Susanto dan Nuraeni menelan pil pahit di Pileg 2024, karena keduanya tumbang oleh pendatang baru.

Berikut daftar nya:

1. Annisa M.A Mahesa (Gerindra) 122.469 suara

2. Edison Sitorus (PAN) 113.815 suara 

3. Furtasan Ali Yusuf (Nasdem) 93.566 suara

4. Jazuli Juwaini (PKS) 82.687 suara 

5. Sarifah Ainun Jariyah (PDIP) 57.723 suara 

6. Tb. Haerul Jaman (Golkar) 43.132 suara

 

Dapil Banten III

Dapil Banten III merupakan dapil yang gemuk. Dapil ini memiliki 10 kursi, selain gemuk Dapil yang meliputi Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang, Kota Tangerang Selatan diisi oleh tokoh-tokoh besar.

Seperti dua mantan Gubernur Banten, Wahidin Halim dan Rano Karno. Serta mantan Wali Kota Tangerang Selatan, Airin Rachmi Diany.

Berikut daftar caleg yang lolos di dapil Banten III:

1. Moh Rano Alfath (PKB) 125.853 suara

2. Sufmi Dasco Ahmad (Gerindra) 119.692 suara

3. PDIP memperoleh dua kursi
- Rano Karno 149.397
- Marinus Gea 74.909

4. Golkar 2 kursi
- Airin Rachmi Diany 302.878
- Andi Achmad Dara 102.009

5. Wahidin Halim (Nasdem) 104.946 suara

6. Habib Idrus Salim Al Jufri (PKS) 184.407 suara

7. Okta Kumala Dewi (PAN) 65.106 suara

8. Zulfikar Hamonangan (Demokrat) 105.657 suara.

Ke-22 orang tersebut mewakili tiga daerah pilih (Dapil) di Tanah Jawara. Mulai dari Dapil Banten I yang meliputi Pandeglang dan Lebak.

Kemudian Dapil Banten II, yang terdiri dari Kota Cilegon, Kota Serang dan Kabupaten Serang. Serta Dapil Banten III, Kabupaten Tangerang, Kota Tangerang dan Kota Tangerang Selatan.

Dalam hasil rekapitulasi suara di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Banten dapil yang paling gemuk adalah Banten III, di mana di daerah itu memperebutkan 10 kursi DPR. Sedangkan dua dapil lain, Banten I dan Banten II masing-masing hanya 6 kursi.

Dalam rekapitulasi suara KPU Banten, tiga caleg yang memperoleh suara terbanyak dan berhak ke Senayan adalah Airin Rachmi Diany, Habib Idrus Salaim Al Jufri dan Rano Karno.(siti/rfi)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:32
01:25
03:14
02:08
02:11
02:30
Viral