Kawan Gibran gelar kegiatan bukber bersama masyarakat di Jakarta Pusat pada Kamis (21/3/2024)..
Sumber :
  • Istimewa

Bentuk Syukur Prabowo-Gibran Menang Pilpres 2024, Kawan Gibran Gelar Bukber Bersama Masyarakat

Kamis, 21 Maret 2024 - 23:20 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Kawan Gibran mengadakan buka bersama (Bukber) usai KPU RI menetapkan pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Raka Buming Raka sebagai pemenang Pilpres 2024 pada Rabu (20/3/2024).

Deklarator Kawan Gibran, Agus Mulyono Herlambang mensyukuri penetapan hasil Pilpres 2024 berjalan dengan aman, damai lancar dan menggembirakan dengan kemenangan pasangan Prabowo-Gibran.

“Ini sebagai bentuk rasa syukur kami relawan kawan gibran, bukan hanya kemenangan 02, tapi kemenangan seluruh rakyat Indonesia yang telah menggunakan hak pilihnya pada pilpres dan pileg pada 14 Februari yang lalu,” Ungkap Agus usai bagi-bagi takjil di Rawasawah, Jakarta Pusat, Kamis, (21/3/2024).

Selain itu, Agus menjelaskan tak hanya di Jakarta acara serupa berlangsung di seluruh wilayah Indonesia. 

Hal itu dilakukan dan dipersembahkan untuk masyarakat dalam rangkaian menjaga silaturahmi usai perhelatan Pilpres 2024.

“Tidak hanya Jakarta, kita bersama relawan kawan gibran kompak saling membuat acara serupa di beberapa titik seluruh Indonesia. Itu semua kita persembahkan bagi masyarakat,” jelasnya.

“Bukan hanya buka puasa bersama, kami melakukan bagi-bagi takjil gratis kepada warga, dan memanjatkan do’a kepada Allah SWT atas penetapan Prabowo-Gibran,” sambungnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:02
03:01
02:57
02:35
05:18
01:38
Viral