Koordinatoriat Wartawan Parlemen berikan santunan untuk anak yatim piatu dan santri tafiz, di Masjid Baiturrahman DPR RI, Kompleks Parlemen, Jakarta, Kamis (28/3/2024)..
Sumber :
  • Istimewa

Berikan Manfaat kepada Sesama, KWP Berikan Santunan untuk Anak Yatim Piatu dan Santri Tahfiz

Jumat, 29 Maret 2024 - 10:59 WIB

Salah satunya, kata Ariawan, sebagai wartawam yang kerap meliput kegiatan pemberian santunan dari fraksi-fraksi di Parlemen sudah seharusnya KWP juga bisa memberikan kepedulian terhadap orang-orang yang membutuhkan, seperti para yatim piatu dan santri tafiz.

"Kita sebagai orang yang meliput ini belum memberikan santunan, sehingga KWP berinisiatif di bulan ramadhan ini memberikan santunan agar kita juga selain meliput fraksi, organsi lain, kita juga sebagai paguyuban wartawan bisa memberikan manfaat bagi sekitar," katanya.

Dia berharap kegiatan ini tidak hanya dilakukan tahun ini. Ariawan ingin pemberian santunan bagi para yatim piatu dan santri tafiz bisa terus dilakukan di tahun berikutnya.

"Harapannya semoga dengan KWP memberikan santunan ini memberikan manfaat kepada lingkungan dan dapat membantu saudara-saudara kita terutama di bulan ramadan, terutama menjelang hari raya. Semoga kegiatan seperti ini bisa tetap terus dilanjutkan," kata Ariawan.(*)

 

Berita Terkait :
1
2
Tampilkan Semua
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:33
07:01
06:26
01:11
02:39
02:22
Viral