Bakrie Center Foundation Bersama Penerbit Erlangga Ajak Alumni Home of Leaders Terbitkan Buku..
Sumber :
  • Istimewa

Dorong Literasi di Indonesia, Bakrie Center Foundation dan Penerbit Erlangga Ajak Alumni Home of Leaders Terbitkan Buku

Senin, 1 April 2024 - 20:43 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - PT Penerbit Erlangga menjalin kerja sama dengan Bakrie Center Foundation (BCF) untuk mendorong lahirnya karya-karya tulis berkualitas untuk mendukung keanekaragaman literasi di Indonesia.

Proses penandatangan nota kesepahaman diwakili oleh Jimmy Gani sebagai Chief Executive Officer BCF dan Hendro Surto Putro, Kepala Cabang DKI Retail Penerbit Erlangga.

Terlebih literasi memiliki peranan penting dalam mewujudkan generasi cerdas dan berwawasan luas. Namun, tingkat literasi di Indonesia masih tertinggal dengan negara lain.

Berdasarkan data UNESCO tahun 2022, Indonesia menempati peringkat ke 62 dari 70 negara terkait dengan tingkat literasi. Artinya, Indonesia menjadi 10 negara terbawah yang memiliki tingkat literasi rendah. 

Di samping itu, menurut data riset Kementerian Komunikasi dan Informatika 2021 dan UNESCO 2022, indeks minat baca masyarakat di Indonesia hanya mencapai 0,001 persen, yang berarti dari 1.000 orang hanya satu orang yang gemar membaca.

Tujuan kerja sama yang dilakukan PT Penerbit Erlangga dengan Bakrie Center Foundation (BCF) ini diharapkan dapat mewujudkan peningkatan literasi di Indonesia.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:05
03:21
01:02
02:18
02:08
06:37
Viral