- (Freepik)
Info Mudik, Simak Jadwal One Way, Contraflow dan Ganjil-Genap Selama Arus Berangkat dan Balik Lebaran 2024
Jakarta, tvOnenews.com - Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlintas) Aan Suhanan membeberkan mekanisme pembatasan maupun rekayasa lalu lintas selama arus mudik dan balik Lebaran 2024 sebagai info mudik terbaru.
Termasuk jadwal one way perihal contraflow dan ganjil-genap selama arus berangkat dan balik. Hal itu disampaikan dalam Rapat Kerja Komisi V DPR RI bersama pemerintah membahas persiapan mudik jelang Lebaran 2024.
Aan menjelaskan one way pada saat arus mudik Lebaran 2024 akan diberlakukan di KM 72 Cipali sampai KM 414 Tol Semarang-Batang. Begitu pun sebaliknya ketika arus balik.
"(One way arus mudik) mulai 5 April 2024 pukul 14.00 WIB sampai 7 April 2024 pukul 24.00 WIB. Kemudian, pada 8 April akan kita laksanakan pukul 08.00-24.00 WIB, dan 9 April mulai berlaku pukul 08.00-24.00 WIB," beber Aan di Gedung DPR RI, Jakarta Pusat, Selasa (2/4/2024).
Sementara, jadwal one way pada arus balik setelah melakukan mudik berlaku, pada 12 April 2024 pukul 14.00-24.00 WIB.
Kemudian, pada 13 April 2024, pukul 08.00-24.00 WIB, 14 April 2024, pukul 14.00 WIB, sampai 16 April 2024 pukul 08.00 WIB.
Selanjutnya, pemberlakuan contraflow dari KM 36 Tol Jakarta-Cikampek sampai KM 72 Tol Cipali dan sebaliknya pada saat arus balik.
Pada arus mudik berlaku mulai tanggal 5 April 2024 pukul 14.00 WIB sampai tanggal 11 April 2024 pukul 24.00 WIB.
"Arus balik pada 12 April 2024 pukul 14.00 WIB sampai 16 April 2024 pukul 08.00 WIB," tutur Aan.
Selanjutnya, penerapan ganjil-genap pada saat arus mudik berlaku di KM 0 ruas Tol Dalam Kota sampai KM 414 Tol Semarang-Batang. Begitu pun sebaliknya saat arus balik.
Ganjil-genap arus mudik yang berlaku, pada 5 April 2024, pukul 14.00 WIB sampai 7 April 2024, pukul 24.00 WIB.
Kemudian, pada 8 April 2024 pukul 08.00 WIB sampai pukul 24.00 WIB, 9 April 2024 pukul 08.00 WIB sampai pukul 24.00 WIB.
Lalu, saat arus balik berlaku, pada 12 April 2024 pukul 14.00 WIB sampai pukul 24.00 WIB, 13 April 2024 pukul 08.00 WIB sampai 24.00 WIB, pada 14 April 2024 pukul 14.00 WIB sampai 15 April pukul 08.00 WIB.
Lebih lanjut, Aan menjelaskan pihaknya juga memberlakukan pembatasan operasional sumbu 3 ke atas.
"Ini kita ambil untuk mengurangi operasional kendaraan yang kecepatannya memang di bawah kecepatan yang diharuskan sehingga kita lakukan pembatasan," tuturnya.
Untuk pembatasan akan dimulai, pada 5 April 2024 pukul 09.00 WIB sampai 16 April 2024 pukul 08.00 WIB.
Tentu saja hal tersebut juga berlaku untuk di tol maupun non tol.
"Ada pengecualian untuk barang-barang pokok penting dan barang-barang yang digunakan untuk mendukung pelaksanaan arus mudik maupun balik," tandas Aan.
Oleh karena itu, informasi ini sangat bermanfaat untuk yang ingin melakukan mudik dalam merayakan momen Lebaran 2024. (saa/hap)