Ganjar Pranowo.
Sumber :
  • Istimewa

Akui Tidak Pernah Tutup Pintu Komunikasi dengan Gibran, Ganjar: Tanpa Cerita Politik Ini pun Saya Terbuka

Rabu, 17 April 2024 - 07:52 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Mantan Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo mengaku tidak pernah menutup pintu komunikasinya dengan Wakil Presiden RI terpilih Gibran Rakabuming Raka. 

Ganjar menyampaikan hal ini ketika ditanya wartawan tentang keinginan Gibran untuk menemuinya di momen Lebaran.

"Pintu saya tidak pernah tertutup karena saya kemarin tanpa cerita politik ini pun saya buka open house. Terbuka," kata Ganjar, Selasa (16/4/2024). 

Ganjar mengatakan dirinya dan Gibran memang harus menjalin komunikasi sebagai sesama tokoh politik. 

"Baik saya kira baik juga, dengan siapa pun kita bisa berkomunikasi, baik dan penting untuk bangsa ini," ujar dia.

Sebelumnya pada Rabu (10/4/2024), Gibran berharap momentum Lebaran 2024 atau Idul Fitri ini dirinya bisa bertemu dengan semua calon presiden dan wakil presiden yang ikut Pilpres 2024.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:16
43:11
04:17
01:49
02:45
04:20
Viral