- tvOnenews.com/Rika Pangesti
Rencana Pemindahan ASN ke IKN akan Dapatkan Fasilitas Ini, TNI dan Polri Juga Ada hingga Realisasi Smart Goverment
"Jadi cukup luas dan sangat bagus, viewnya kemarin kita lihat," jelas MenPAN-RB itu.
"ASN 29 tower, TNI atau Polri sebanyak 18 tower. Dari total 2.820 unit, untuk ASN 1.740, dan TNI-Polri ada 1.080 unit. Ini adalah jumlah hunian ASN," imbuhnya.
Sebanyak delapan menara akan diselesaikan di IKN yang ditargetkan pada Juli 2024. Setelah itu bertambah 14 menara pada Agustus 2024 mendatang.
Pada November 2024, tujuh menara akan diselesaikan. Dalam hal ini dengan total 29 menara yang disiapkan untuk pegawai ASN saat berpindah dalam bertugas ke IKN.
Kata Anas, seusai pelaksanaan Upcara Hari Kemerdekaan RI di IKN. Proses pemindahan para ASN sudah mulai dilakukan. Termasuk sebagian menteri yang juga akan pindah ke sana pada Juli 2024 mendatang.
Tidak hanya itu saja, di IKN akan direalisasikan peta jalan sistem "Smart Goverment" secara optimal.