Calon Wakil Presiden terpilih berpasangan dengan Prabowo Subianto dan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka.
Sumber :
  • ANTARA/Aris Wasita

Gibran ke Jakarta Bertemu Tokoh Penting Jelang Putusan Hakim MK, TKN Bilang Begini

Jumat, 19 April 2024 - 21:53 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran merespons soal Calon Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka yang terbang ke Jakarta menjelang putusan Sengketa Pilpres 2024 yang dibacakan Hakim Mahkamah Konstitusi (MK).

Ketua Koordinator Strategis TKN Prabowo-Gibran, Sufmi Dasco Ahmad sebut keberangkatan yang dilakukan Gibran ke Jakarta adalah agenda pribadinya.

"Itukan agenda di luar TKN, agenda pribadi. Saya belum dengar tapi mungkin iya, tapi mungkin tidak," ungkap Dasco di Sekretaris Bersama Relawan Prabowo-Gibran, Jakarta Barat, Jumat (19/4/2024).

Saat disinggung soal Gibran bertemu sejumlah tokoh di Jakarta, Ketua Harian Partai Gerindra itu menjelaskan bahwa calon Wakil Presiden yang mendampingi calon Presiden Prabowo itu bertemu untuk bersilaturahmi Lebaran 2024. 

"Kadang-kadang ya ada keperluan keluarga, ada keperluan untuk bersilaturahmi. Ini kan masih suasana lebaran. Jadi enggak ada yang salah," ujar Dasco.

Sebagai informasi, Gibran berangkat ke Jakarta pada Jumat siang. Dia menjelaskan pergi ke Jakarta untuk bertemu sejumlah tokoh.

"Habis Jumatan saya langsung ke Jakarta. Bertemu dengan beberapa tokoh yang belum saya sowan (datangi) setelah Lebaran," kata Gibran di Balai Kota Solo, Jawa Tengah, Junat pagi.

Namun, Wali Kota Solo itu tidak mengungkapkan siapa tokoh yang ditemuinya dan tujuan dari pertemuan itu.

"Lihat nanti, nanti kalau ada apa-apa kami update. Tapi apa isi pembicaraan, rahasia," imbuh putra sulung Presiden Jokowi itu.

Diketahui, keberangkatan Gibran ke Jakarta ini juga berdekatan dengan jadwal pembacaan putusan perkara Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) atau sengketa Pilpres 2024 oleh Majelis Hakim MK.

Pembacaan putusan itu akan dilaksanakan di Gedung MK, Jakarta, Senin, 22 April 2024 nanti. (saa/hap)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:24
03:24
02:41
09:00
03:14
05:50
Viral