tvOne dan Metro TV ditantang untuk undang Rocky Gerung berdebat lawan Hotman Paris.
Sumber :
  • Tangkapan layar

tvOne dan Metro TV Ditantang untuk Undang Rocky Gerung Berdebat Lawan Hotman Paris, Ditunggu Ya...

Minggu, 28 April 2024 - 14:46 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - tvOne dan Metro TV ditantang untuk mengundang Rocky Gerung berdebat lawan Hotman Paris

Hal ini diimpikan Hotman Paris. Sampai-sampai pengacara kondang itu membuat unggahan video khusus di Instagram pribadinya @hotmanparisofficial kepada tvOne dan Metro TV untuk dibuatkan acara debat antara Rocky Gerung dan Hotman Paris. 

“Halo Metro TV dan tvOne. Dua TV inilah yang menurut saya masih tergolong netral. Dan oleh karenanya, tvOne atau Metro TV tolong segera laksanakan debat terbuka antara Hotman Paris, Dr. Hotman Paris, dengan si bujang tua Rocky Gerung," kata Hotman Paris. 

“Topiknya debat tentang aspek hukum dari putusan Mahkamah Konstitusi (MK) yang memenangkan 02. Topik kedua, apakah berlian mahal dan kekayaan triliun itu hasil dari otak dungu atau otak brilian? Atau apakah kehidupan yang biasa-biasa, ekonomi yang pas-pasan merupakan refleksi ketidakmampuan?,” sambung dia. 

Rocky Gerung. Dok: Hendri Sukma Indrawan-Antara

Hotman Paris pun menunggu adanya debat ini dengan catatan dirinya dan Rocky Gerung debat hukum, bukan debat yang dia sebut omon-omon filsafat. 

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:40
01:00
01:59
02:27
01:42
01:36
Viral