Massa Buruh Kumpul di Depan Balaikota Jakarta dalam memperingati hari buruh, Rabu (1/5/2024)..
Sumber :
  • Aldi Herlanda/tvOnenews.com

Sejumlah Massa Buruh Berkumpul di Depan Balaikota Jakarta Sebelum Bergerak ke Patung Kuda

Rabu, 1 Mei 2024 - 14:45 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Sejumalah massa berkumpul di depan Balaikota Jakarta, sebelum nantinya melakukan perjalanan ke arah Patung Kuda untuk melakukan orasinya dalam memperingati hari buruh, Rabu (1/5/2024).

Terlihat dua mobil orator telah diparkirkan di Jalan Medan Merdeka Selatan. Tidak hanya buruh, serikat ojek online pun turut dalam memperingati hari buruh hari ini.

Massa yang tergabung dalam serikat ojek online nampak melakukan perjalanan menuju Patung Kuda menggunakan sepeda motor.

Sementara massa buruh melakukan perjalanan dengan berjalan kaki sembari membentangkan banner yang bertulisa sejumlah tuntutan.

Klakson motor saling saut sautan selama perjalanan dari balaikota menuju ke arah bunderan patung kuda. 

Sekedar informasi, hari ini buruh akan menggelar demo pada Hari Buruh International 2024. Mereka akan berkumpul di satu titik yakni patung kuda.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:28
01:07
00:53
03:16
43:11
04:17
Viral