Sambut Pilkada 2024, Ratusan Petani Semarang Deklarasi Dukung Sudaryono Jadi Gubernur Jateng.
Sumber :
  • Istimewa

Sambut Pilkada 2024, Ratusan Petani Semarang Deklarasi Dukung Sudaryono Jadi Gubernur Jateng

Kamis, 2 Mei 2024 - 23:10 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Ratusan petani di Kabupaten Semarang mendeklarasikan dukungan kepada Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Tengah, Sudaryono untuk menjadi Gubernur Jawa Tengah pada Pilkada 2024.

Dukungan kepada Sudaryono secara resmi disampaikan puluhan koordinator kelompok tani dan tokoh pemerhati pertanian di Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, Kamis (2/5/2024).

"Kami mendukung Mas Sudaryono untuk jadi Gubernur Jateng. Kami ingin masalah pertanian di Jawa Tengah bisa diselesaikan khususnya di Kabupaten Semarang, apalagi beliau orang dekat Pak Prabowo yang sebentar lagi di lantik menjadi Presiden, maka itu bisa dengan mudah menyelaraskan program pemerintah pusat dalam mensejahterakan petani," kata Ketua Tani Merdeka Kabupaten Semarang, Beny Subagio.

Beny menjelaskan Jateng perlu sosok yang visioner dan mampu membawa wilayah itu menjadi lebih baik. 

Menurutnya, Sudaryono dinilai mumpuni untuk memimpin Jawa Tengah ke depan.

Selain memiliki pengalaman politik di tingkat nasional, Sudaryono atau biasa disapa Mas Dar juga merupakan pengusaha yang berpengalaman dalam manajerial sebuah sistem organisasi. 

Dengan demikian, dia merasa konsep mensejahterakan rakyat akan dengan mudah direalisasikan. 

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:50
03:27
02:06
03:04
03:16
05:48
Viral