- PSSI
Timnas Indonesia U-23 Ditunggu Guinea di Laga Playoff Olimpiade Paris 2024, Tiket Final Jepang VS Uzbekistan Sepi Peminat
Jakarta, tvOnenews.com - Timnas Indonesia U-23 ditunggu Guinea di laga playoff Olimpiade Paris 2024 dan tiket final Jepang VS Uzbekistan sepi peminat adalah dua berita paling banyak dibaca pada Kamis (2/5/2024) di tvOnenews.com.
Dua berita tersebut tentang Timnas Indonesia U-23 dan Piala Asia.
Berikut ini adalah ringkasan beritanya:
Timnas Indonesia U-23 ditunggu Guinea di laga playoff Olimpiade Paris 2024.
Pasalnya, Timnas Indonesia U-23 harus mengakui kekalahannya dari Irak dengan skor 2-1 pada laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa pada Kamis (2/5/2024).
Timnas Indonesia U-23. Dok: PSSI
Kekalahan 2-1 ini membuat Timnas Indonesia U-23 harus melanjutkan perjalanannya ke babak playoff menghadapi wakil Afrika, yakni Guinea untuk lolos ke Olimpiade Paris 2024.
Guinea dipastikan akan menjadi lawan Timnas Indonesia U-23 di babak playoff setelah menjadi tim penghuni empat besar karena tumbang dari Mali 4-3 dalam adu penalti di perebutan juara tiga Piala Afrika U-23 2023.
Baca Selengkapnya: Tumbang dari Irak U-23, Timnas Indonesia U-23 Sudah Ditunggu Guinea di Laga Playoff Olimpiade Paris 2024
Penjualan tiket pertandingan Timnas Indonesia U-23 lawan Irak U-23 di perebutan babak ketiga melebihi laga final Jepang U-23 VS Uzbekistan U-23.
Dalam aplikasi resmi untuk pembelian tiket pertandingan Piala Asia U-23 2024 Hayya terlihat bahwa tiket Timnas Indonesia U-23 VS Irak U-23 sudah habis terjual alias sold out.
Sementara itu, tiket final yang mempertemukan Jepang U-23 Uzbekistan U-23 tampak belum terjual habis.
Baca Selengkapnya: Tiket Final Jepang VS Uzbekistan Sepi Peminat, Justru Tiket Laga Timnas Indonesia Lawan Irak Ludes Terjual dalam Beberapa Jam Saja (fan/amr/nsi)