- Opi Riharjo/tvOne
Kerja Belasan Tahun Jadi TKW di Suriah, Upah Masiroh Malah Dibawa Kabur Majikan, Ternyata...
Kini Masiroh sang pahlawan devisa negara sudah pulang, kendati demikian, keluarga berharap, pemerintah dapat membantu untuk memperjuangkan hak-hak Masiroh selama bekerja di Suriah.
"Untuk gaji Masiroh yang di majikan terakhir ini benar, selama 4 tahun itu. Segitu juga syukur Alhamdulillah Masiroh pulang masih membawa duit," katanya.
Tapi jika dihitung jumlah gaji yang Masiroh terima hanya sekitar 2 tahun bekerja saja.
"Tapi saya keluarga sangat bersyukur karena kakak saya sudah pulang dalam keadaan sehat walafiat. Terus Alhamdulillah nya lagi bawa uang dari majikan yang terkahir," ujarnya..
Sementara untuk majikan lainnya yaitu majikan yang ke 1, 2, dan 3 Masiroh tidak mendapatkan gaji sama sekali.
"Saya berharap, sebagai wakil keluarga dari Masiroh, dari majikan pertama sampai ketiga itu mudah-mudahan bisa diusut kembali hak-haknya Masiroh, syukur Alhamdulillah kalau bisa dicairkan," tambahnya. (oro/muu)