- Tim tvOne/Dedi Herianto
Banjir Bandang Padang Lawas Sapu 16 Desa dan Rusak 12 Rumah
Padang Lawas, Sumatera Utara - Sebanyak 16 desa di Kecamatan Batang Lubuk Sutan, Kabupaten Padang Lawas, Sumatera Utara, Jumat (31/12/2021) malam diterjang banjir bandang. Akibatnya, 12 rumah warga dan satu pondok pesantren rusak parah diterjang material banjir berupa lumpur, kayu dan bebatuan.
Banjir bandang yang melanda Padang Lawas disebabkan oleh intensitas hujan yang cukup tinggi hingga dua anak sungai, yaitu Sungai Sutam dan Sungai Batang Lubu meluap.
Menurut Pelaksana Tugas Kepala Pusat Data Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari, saat ini Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Padang Lawas masih terus melakukan penanganan darurat, seperti pengecekan lapangan apabila ada warga yang menjadi korban. Di samping itu, petugas juga mendata dampak kerusakan akibat banjir bandang tersebut.
"Catatan sementara pada hari ini, Sabtu, 1 Januari 2022 pukul 09.26 WIB, sebanyak 12 unit rumah hanyut dan satu unit pondok pesantren rusak berat, sedangkan jumlah warga mengungsi dalam pendataan," kata Muhari, Sabtu (1/1/2022).