Kata Gerindra soal PAN Siapkan Eko Patrio Jadi Menteri Prabowo-Gibran.
Sumber :
  • istimewa - Antara

Kata Gerindra soal PAN Siapkan Eko Patrio Jadi Menteri Prabowo-Gibran

Senin, 6 Mei 2024 - 19:52 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Partai Gerindra buka suara soal Eko Hendro Purnomo alias Eko Patrio yang disiapkan PAN untuk menjadi menteri di kabinet Prabowo-Gibran.

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman mengatakan, partainya terbuka terhadap semua usulan. Dia juga mengaku ikut bangga jika Eko Patrio ditunjuk menjadi menteri.

“Karena yang menyampaikan kan Bang Zul (Zulkifli Hasan). Bang Zul kan ketum (ketua umum PAN). Tentu ketum punya saluran komunikasi khusus dengan 0-& Prabowo sesama ketum kan (ketua umum Partai Gerindra),” ucap Habiburokhman di Gedung DPR, Jakarta Pusat, Senin (6/5/2024).

“Ya mungkin saya menduga itu didapat langsung dari Pak Prabowo. Ya kita sih senang-senang saja. Kalau Eko kan orang Jakarta Timur juga kan, jadi punya temen menteri saya. Saya ikut bangga,” lanjutnya.

Habiburokhman lantas menyebut Eko sudah cocok menjadi menteri jika dilihat dari gayanya.

“Ya kalau ini potongannya, itu Eko pantas juga kalau jadi menteri. Kalau lihat baju ya, potongannya dengan bahannya. Potongannya bagus, bahannya bagus [nunjuk baju]. Eko jadi menteri. Jadi, menurut saya pantas-pantas banget Pak Eko jadi menteri,” ungkapnya.

Sebelumnya, Ketua Fraksi PAN Saleh Partaonan Daulay menyebut Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan alias Zulhas sudah menyiapkan Eko Patrio menjadi menteri Prabowo-Gibran. Dia menyebut Eko merupakan sosok yang layak untuk masuk ke kabinet.

“Eko Patrio itu politisi senior. Sudah tiga periode menjabat di DPR. Sekarang terpilih lagi untuk periode keempat. Dari sisi pengalaman, tentu Mas Eko pantas dan mumpuni jadi menteri,” ujar Saleh dalam keterangannya, Senin (6/5/2024).

Saleh menyebut Eko memiliki kepemimpinan yang baik. Selain itu, Eko juga dinilai pintar dalam berbisnis. Dia mengatakan Eko juga termasuk kader yang berprestasi di partai.

"Kalau di partai, jelas Mas Eko menorehkan prestasi yang sangat baik. Sebagai ketua DPW PAN DKI, Mas Eko berhasil memimpin PAN untuk meraih 10 kursi DPRD DKI dan 3 kursi DPR RI. Itu bukti kegigihan dan kesungguhannya dalam memimpin,” bebernya.

Saleh menuturkan bahwa partainya akan menunjuk kader-kader terbaiknya di kabinet. Terlebih, PAN berkomitmen dan memiliki tujuan untuk menyukseskan pemerintahan Prabowo.

Kata dia, komitmen dan tujuan itu yang kemudian membuat Zulhas menyiapkan nama Eko Patrio.

"Saya menilai, Mas Eko itu politisi yang baik. Dia sekretaris saya di Fraksi PAN. Banyak tugas di DPR yang sukses dilaksanakan. Ya, pantaslah kalau Ketum Zulhas menyebut namanya sebagai salah seorang calon menteri,” tandas Saleh. (saa)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:10
01:29
03:46
02:20
01:37
02:13
Viral