Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi.
Sumber :
  • tvOnenews.com/Aldi Herlanda

Belum Ada Putusan, 5 Oknum Anggota Polisi Yang Terlibat Kasus Narkoba Masih Diproses Polda Metro Jaya

Selasa, 7 Mei 2024 - 20:14 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Polda Metro Jaya mengaku masih melakukan pemeriksaan kepada lima anggota Polisi yang terlibat dalam dugaan penyalahgunaan narkoba.

"Pemeriksaan terhadap anggota masih berjalan, sampai saat ini belum ada putusan," ucap Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Ade Syam Indradi di Jakarta, Selasa (7/5/2024).

Kelima anggota tersebut diketahui tengah diperiksa oleh pihak Propam dan Direktorat Reserse Narkoba Polda Metro Jaya.

Sementara hingga saat ini, semua oknum Polisi itu belum mendapatkan sanksi apapun atas perbuatan yang mereka lakukan.

"Pemeriksaan masih berlangsung, proses pemeriksaan dugaan pelanggaran kode etik, dugaan pelanggaran disiplin masih berlangsung Bid Propam. Kemudian kasus penyalahgunaan narkobanya masih berlangsung di Direktorat Reserse Narkoba," jelas Ade.

Meski demikian, dia juga mengaku, bahwa pihaknya tidak segan untuk memberikan sanksi tegas kepada para oknum yang diduga melakukan penyalahgunaan narkoba tersebut.

Sebelumnya, Ade juga mengatakan, telah melakukan pemeriksaan tes urine terhadap kelimanya. Dimana hasilnya, 4 orang dinyatakan positif sementara 1 lainnya negatif.

"Empat positif (narkoba), satu negatif," kata Ade Ary kepada wartawan, Kamis (25/4/2024).

Disisi lain, Dirtipidnarkoba Bareskrim Polri, Brigjen Mukti Juharsa mengatakan, bahwa Polri tidak akan pandang bulu untuk memberikan sanksi tegas kepada para oknum Polisi yang menggunakan narkoba.

Bahkan, dirinya menegaskan, akan memecat Polisi yang terjerumus kasus Narkoba, termasuk oknum anggota yang baru baru ini berhasil diamankan.

"(Sanksinya akan) pecat, kurang apa kalau pecat," kata Mukti di Bareskrim Polri, Jakarta, Senin (6/5/2024).

Seperti diketahui, Polda Metro Jaya mengamankan lima anggota Polisi yang diduga melakukan penyalahgunaan narkoba.

Seluruh anggota tersebut menggunakan narkotika jenis Sabu di wilayah Cimanggis, Depok, Jawa Barat dan diamankan pada Jumat (19/4/2024) malam.

Ade juga menjelaskan, penangkapan lima anggota tersebut merupakan komitmen dari Kepala Polda Metro Jaya (Kapolda) Irjen Karyoto untuk memerangi Narkotika.

"Ini merupakan komitmen Bapak Kapolda Metro Jaya agar Polres dan jajaran terus mengungkap dan memproses segala bentuk penyalahgunaan narkoba," ucap dia. (aha/raa)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:42
02:42
01:34
00:56
02:26
00:41
Viral