- Istimewa
Viral Susunan Kabinet Prabowo Subianto Terbongkar, Wapres Ma'ruf Amin Beri Nasihat ke Pemerintahan Selanjutnya, Isinya Ternyata
Dalam susunan tersebut, beberapa nama di Kabinet Indonesia Maju Jokowi masih dipertahankan seperti Airlangga Hartarto, Erick Thohir, hingga Tito Karnavian yang sama-sama akan menempati posisi Menteri Koordinator (Menko).
Namun, beberapa menteri yang sebelumnya menempati posisi penting juga ada yang tidak tercantum dalam susunan tersebut.
Sebut saja menteri-menteri andalan Jokowi seperti Luhut Binsar Pandjaitan hingga Sri Mulyani yang selama ini menjadi tokoh penting dalam menentukan arah kebijakan ekonomi Indonesia.
Bantahan Gerindra soal susunan kabinet Prabowo
Kendati demikian, susunan nama menteri kabinet Prabowo-Gibran yang sebelumnya juga sudah beberapa kali viral tersebut masih dibantah oleh pihak Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad yang menegaskan bahwa presiden terpilih Prabowo Subianto masih belum menyusun kabinet resmi.
Dasco mengatakan bahwa Prabowo saat ini masih melakukan komunikasi dan kajian untuk merumuskan komposisi kabinet pemerintahan 2024-2029.