Presiden terpilih Prabowo Subianto hadir dalam acara Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) PAN di hotel JS Luwansa, Jakarta Selatan, Kamis (9/5/2024),.
Sumber :
  • Muhammad Bagas/tvOnenews.com

Prabowo Akui Diendorse Jokowi: Beliau Suruh Semua Menteri Kasih Data ke Saya

Jumat, 10 Mei 2024 - 16:05 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Presiden terpilih 2024 Prabowo Subianto mengaku mendapat endorse dan dukungan daro Presiden Jokowi di Pilpres 2024.

Hal itu diungkapkan dalam acara Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Partai Amanat Nasional (PAN) pada Kamis kemarin.

“Tentunya sudahlah enggak usah malu-malu. Presiden Jokowi ya kan, apalagi, bener enggak, wajar itu, kenapa,” kata Prabowo di Hotel JS Luwansa, Jakarta Selatan, Kamis (9/5/2024) malam.

Ketua Umum Partai Gerindra itu mengaku tidak pernah malu ketika dirinya berkoalisi dengan Jokowi di Pilpres 2024. Meskipun di Pilpres 2019 dia dan Jokowi adalah lawan.

“Saya juga enggak pernah sembunyi, saya dulu lawan Jokowi, tapi skarang saya bagian dari tim Jokowi dan saya didukung Jokowi. Mau apa? Benar enggak? Enggak usah basa-basi lah,” kata Prabowo.

Lebih lanjut, Prabowo berterima kasih kepada Jokowi karena sudah ikhlas membantu dan mendukungnya. Dia menyebut Jokowi sampai memerintahkan semua menterinya memberikan data kepadanya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:56
01:58
01:28
01:07
00:53
03:16
Viral