Mensos Risma Bongkar Cara Mencari Air Bersih di Waingapu: Alatnya Bergetar, Nanti Akan Kami Gali dan Uji.
Sumber :
  • ANTARA

Mensos Risma Bongkar Cara Mencari Air Bersih di Waingapu: Alatnya Bergetar, Nanti Akan Kami Gali dan Uji

Minggu, 19 Mei 2024 - 16:25 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini membongkar cara mencari air bersih dengan teknologi terbaru. Mensos Risma mengatakan teknologi itu guna mencari air bersih bagi warga di di Desa Pambotanjara, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

Mensos Risma menuturkan dari beberapa permasalahan yang dikemukakan warga, ternyata salah satunya terkait kesulitan mengakses air bersih di wilayah tersebut.

“Kami menggunakan alat untuk memeriksa sumber air dan jika ada sumber air maka alatnya akan bergetar. Nanti akan kami gali dan kami uji apakah layak pakai atau tidak," kata Mensos Risma dalam keterangan di Jakarta, Minggu (19/5/2024).

Mensos Risma menjelaskan, Kementerian Sosial (Kemensos) sendiri telah telah sukses membangun instalasi air Kabupaten Manggarai Timur dan Kabupaten Gunung Kidul dengan menggunakan teknologi.

Dia optimis segera menemukan sumber air bersih seiring dengan aksesibilitas air bersih menjadi salah satu upaya menekan tingginya angka pengidap kusta dan penyandang disabilitas di area tersebut.

Risma menjelaskan Kemensos akan mengecek kandungan air dengan menggunakan teknologi, karena air tidak bersih akan menyebabkan kusta dan kurang gizi hingga merusak otak apabila terdapat kandungan kapur yang tinggi.

"Jika kandungan kapur tinggi pada air yang dikonsumsi masyarakat, bisa merusak otak. Maka harus dicek dulu kandungan airnya, bisa dipakai atau tidak," jelasnya.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
05:13
08:14
10:48
02:51
01:25
01:35
Viral