TB Rangers Bakrie Center Foundaion & Yayasan Terus Berjuang Adakan Sosialisasi Lapor TBC.
Sumber :
  • Bakrie Center Foundation

TB Rangers Bakrie Center Foundaion & Yayasan Terus Berjuang Adakan Sosialisasi Lapor TBC

Jumat, 24 Mei 2024 - 12:50 WIB

Jakarta, tvOnenews.comYayasan Terus Berjuang (Terjang), bersama dengan para mahasiswa magang praktikum dari berbagai perguruan tinggi melaksanakan Forum Group Discussions (FGD) Sosialiasi bertema Lapor TBC : Umpan Balik dan Dukungan bagi Orang yang Terdampak TBC). 

Acara yang diadakan pada 08 Mei 2024 di Poli TB MDR RSUP Dr Hasan Sadikin, menjadi platform penting dalam memperkuat pemahaman masyarakat tentang TBC dan memberikan dukungan bagi mereka yang terdampak. 

Tuberkulosis (TBC) tetap menjadi salah satu tantangan kesehatan global yang serius, dengan dampak yang dirasakan secara luas oleh masyarakat. 

Untuk mengatasi hal ini, Yayasan Terus Berjuang telah mengambil langkah proaktif dengan melibatkan mahasiswa magang praktikum di berbagai program untiuk meningkatkan dan akses terhadap layanan kesehatan yang berkitan dengan TBC. 

Dalam FGD ini akan menjadi platform untuk bertukar ide dan pengalaman antara peserta termasuk para penyintas TBC, tenaga medis, mahasiswa magang ptaktikum, Yayasan Terus Berjuang dan para kader pada setiap wilayah yang mendampingi pasien. Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk : 

1. Meningkatkan kesadaran tentang TBC termasuk gelaja, pencegahan dan pengobatan

2. Memberikan informasi tentnag tentang inisiatif  ”Lapor TBC” yang dirancang untuk memberikan umpan balik dan dukungan kepada individu yang terdampak TBC, teapi juga memungkinkan para peserta untuk memahami lebih baik cara meningkatkan respins dan dukungan terhadap penyakit. 

3. Mendorong koloborasi antara berbagai pemangku kepentingan dalam upaya penanggulangan TBC 

4. Memberikan wadah bagi orang-orang yang terdampak TBC untuk berbagi pengalaman, kekhawatiran dan harapan mereka.

5. Sharing sassions pengalaman pribadi dari individu yang sembuh dari TBC.

”Kami sangat berterima kasih atas partisipas dan kontribusi yang luar biasa dari para mahasiswa magang praktikum dalam FGD ini,” kata Dewi Wulan, perwakilan dari Yayasan Terus Berjuang. 

”Kolaborasi ini tidak hanya memperluas cakupan program kami, tetapi juga memberikan persepektif baru yang sangat berharga dalam upaya memberikan dukungan maksimal kepada mereka yang terdapak TBC," sambungnya.

Acara ini menjadi kesempatan bagi Yayasan Terus Berjuang dan Mahasiswa Magang Praktikum untuk menyampaikan informasi tentang program-program baru yang akan diluncurkan, serta cara masyarakat dapat terlibat dalam upaya pemberantasan TBC. 
Untuk informasi lebih lanjut tantangan Yayasan Terus Berjuang dan progran-program mereka, serta cara untuk mendukung upaya pemberantasan TBC. 
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral