Konferensi Pers jelang acara Rakernas V PDI Perjuangan.
Sumber :
  • Tim tvOnenews/Julio Trisaputra

Jokowi dan Gibran Tak Diundang Rakernas PDIP, Djarot Singgung Pelanggaran Konstitusi dan Etika

Jumat, 24 Mei 2024 - 13:14 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka resmi tidak diundang dalam acara Rapat Kerja Nasional (Rakernas) V PDIP.

Ketua DPP PDIP Djarot Saiful Hidayat mengungkap alasan Jokowi dan Gibran tidak diundang ke Rakernas karena keduanya sudah tidak menjadi kader PDIP.

“Yang diundang adalah ini adalah untuk internal partai,” kata Djarot di Beach City International Ancol, Jakarta Utara, Jumat (24/5/2024).

Dia menjelaskan PDIP adalah partai ideologis yang selalu melaksanakan konstitusi. Kata Djarot, jika ada kader partai yang melanggar konstitusi, maka kader tersebut sudah bukan lagi menjadi bagian dari PDIP.

“PDIP itu satu partai ideologis, di mana Ibu Megawati ketua umum selalu kokoh berdiri untuk menyuarakan kebenaran untuk melaksanakan konstitusi. Dan ideologi itulah yang digembleng oleh beliau kepada seluruh kader-kadernya,” ujar Djarot.

“Apabila ada di antara kita anggota partai yang melanggar konstitusi, melanggar etika dan moral, maka dia sudah bukan menjadi bagian dari keluarga besar PDIP,” lanjutnya.

Dia mengatakan pelanggaran konstitusi, moral, dan etika sudah bertentangan dengan Anggaran Dasar/Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) partai.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:26
03:05
02:07
07:58
04:33
06:45
Viral