Ketum PDIP, Megawati Soekarno Putri bersama putrinya Puan Maharani.
Sumber :
  • tvOnenews.com/Julio Saputra

Megawati Soekarno Putri Usul Ganti Ketua Umum PDIP, Ini Respons Puan Maharani

Minggu, 26 Mei 2024 - 03:31 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Ketua DPP PDIP, Puan Maharani buka suara terkait celetukan Megawati Soekarno Putri yang memintanya tukar posisi sebagai ketua umum berlambang kepala banteng bermoncong putih itu.

Ketua DPR RI itu mengaku hanya bisa berdoa agar pernyataan Megawati yang meminta dirinya menjadi Ketua Umum PDIP menjadi kenyataan.

“Berdoa aja, insya Allah,” kata Puan di sela hari kedua Rakernas V PDIP di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta Utara, Sabtu (25/5/2024).

Diketahui, pada pembukaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) V PDIP, Megawati menggoda Puan yang selalu pergi ke luar negeri karena tugas sebagai Ketua DPR RI.

“Mbak Puan, saya bilang pada Mbak Puan, sebagai ketua DPR, wah pergi ke luar negeri terus. Tapi itu kerja lho, bukannya jadi turis,” kata Megawati di Beach City International Stadium Ancol, Jakarta Utara, Jumat (24/5/2024).

Presiden ke-5 RI itu pun berseloroh kepada Puan agar tukar posisi dengannya. Puan duduk di kursi ketua umum PDIP, sementara Megawati menjadi ketua DPR RI.

“Jadi saya, kalau beliau pamit, kemarin itu ikut di Bali, lalu kapan itu ke Meksiko. Lalu saya bilang, 'gantian lah sama saya. Saya deh yang jadi ketua DPR, kamu yang jadi ketua umum',” ucap Megawati.

Berita Terkait :
1
2 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
26:14
03:06
09:42
08:53
13:18
03:07
Viral