Menteri Perdagangan (Mendag) RI, Zulkifli Hasan atau akrab disapa Zulhas.
Sumber :
  • tvOnenews/Abdul Gani Siregar

Zulhas Sidak SPPBE Punya Swasta, Temukan Kecurangan Isi Gas Elpiji yang Tidak Penuh

Senin, 27 Mei 2024 - 10:11 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Perdagangan (Mendag) RI, Zulkifli Hasan atau akrab disapa Zulhas ini melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Stasiun Pengisian dan Pengangkutan Bulk Elpiji (SPPBE) PT Satria Mandala Sakti.

Dalam pengakuannya, Zulhas menemukan SPPBE milik swasta ini telah melakukan kecurangan terhadap isi gas elpiji 3 kilogram.

“Di sini kita temukan, bisa kita timbang saja, hitungan tabung ini kalau kosong kira-kira 5 kilogram, kalau diisi 3 kilogram jadi 8 kilogram,” jelas dia, di SPPBE PT Satria Mandala Sakti, Jakarta Utara, Senin (27/5/2024).

“Di sini rata-rata isinya itu antara 600-700 gram, nanti akan kita cek lagi apakah dari tabungnya, dari datangnya kurang, kemudian ngisinya kurang, kita masih dalami,” sambung dia.

Politikus Partai Amanat Nasional (PAN) ini pun menjelaskan bahwa tabung gas elpiji mengalami residu, sehingga dapat mempengaruhi berat satuan.

“Oleh karena itu, awal ini agar tidak mengganggu keperluan masyarakat, kita mengingatkan dengan tegas kepada pelaku usaha pengisian gas elpiji ini akan kita cek semua,” tutur dia.

Zulhas mendesak para pelaku usaha di stasiun pengisian gas elpiji agar bersikap jujur dan tidak culas.

“Karena jelas kalau beli 3 kilogram dan dapatnya 2,3 kilogram culas, merugikan rakyat banyak,” tegas dia.

Zulhas juga berharap agar bupati atau kepala daerah dapat melakukan pengawasan karena ini merupakan kewenangan daerah.

“Tapi kalau enggak jalan ya kita turun, makanya kami cek setiap provinsi stasiun pengisian bahan bakar gas yang di seluruh Indonesia kurang lebih ada 700-800 SPPBE,” tandas dia. (agr/iwh)

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:50
02:03
03:05
03:21
01:44
01:05
Viral