- tim tvOne - Usep saripudin
4 Siswa SMP Indonesia Raih Prestasi di Ajang Bergengsi Robotik Asean Tiongkok
"Bahasa Inggris kita pelajari secara aktif karena visi kita menuju dunia yang serba moderen ketika berangkat ke luar negeri, lomba di luar negeri. Kita melakukan backpaker komunikasi yang kita lakukan adalah bahasa Inggris sehingga keseharian menggunakan bahasa Inggris juga. Meskipun sedang belajar, komunikasi bersama guru dan teman-teman sehari-hari mengunakan bahasa Inggris," ucapnya.
The 21st Guangxi Adolescent Robotics Competition and Cross-Regional Robotics Invitational Tournament for Teenagers from ASEAN Countries sendiri berlangsung dari tanggal 18 hingga 19 Mei 2024.
Dalam kompetisi tersebut para anak yang menekuni dunia IT robotic berkompetisi keterampilan dasar robot, kompetisi hegemoni robot, kompetisi robot pengangkut kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI).
Selain itu, kompetisi mempopulerkan tantangan inovasi robot, kompetisi trek super, kompetisi kreativitas robot, dan tantangan rekayasa pena cetak 3D.
Dalam kompetisi ini melibatkan 4.000 peserta, 1.000 peserta berasal dari Tiongkok, dan 3.000 perserta berasal dari negara di Asean termasuk antaranya Indonesia, Malaysia, Filipina, Thailand dan Vietnam.
Kompetisi ini juga dihadiri Gubernur Guanxi dan pejabat parlemen Tiongkok. Indonesia menjadi peserta yang disorot media Tiongkok. Bahkan, menjadi peserta yang paling banyak dimintai foto.
"Terus peserta juga banyak yang minta-minta foto. Banyak yang kasih sovenir juga buat Aurell buat kenang-kenangan boneka panda. Semua panitia dan peserta minta foto-foto sama kita. Mungkin jarang mereka lihat sebelumnya," ungkap Feti.