Sumber :
- Istimewa
Badan Geologi Sebut Ada Penambahan Jarak Aliran Lava Gunung Ile Lewotolok
Selasa, 28 Mei 2024 - 12:36 WIB
Gunung Ile Lewotolok merupakan gunung api di NTT yang kini berada pada Level III atau Siaga.
Badan Geologi merekomendasikan agar masyarakat, pengunjung dan pendaki tidak memasuki dan tidak melakukan aktivitas dalam wilayah radius 2 kilometer dari pusat aktivitas gunung.
Masyarakat juga perlu mewaspadai potensi ancaman bahaya dari guguran atau longsoran lava pada bagian selatan, tenggara, timur dan barat dari puncak gunung tersebut.
"Untuk menghindari gangguan pernapasan yang disebabkan oleh abu vulkanik maka masyarakat dapat menggunakan masker, pelindung mulut dan hidung serta perlengkapan lain untuk melindungi mata dan kulit," pungkas dia. (ant/nsi)